Syahrul Yasin Limpo Mundur, Ini Setumpuk PR Mentan Baru

Liputan6.com, Jakarta – Presiden Joko Widodo atau Jokowi telah menerima surat pengunduran diri Syahrul Yasin Limpo (SYL) dari jabatan Menteri Pertanian (Mentan). SYL mundur karena ia ingin serius menghadapi proses hukum terkait dugaan korupsi di Kementerian Pertanian (Kementan). 

“Alasan saya mengundurkan diri adalah ada proses hukum yang sedang saya hadapi dan saya harus siap menghadapi secara serius,” kata Syahrul Yasin Limpo usai menyerahkan surat penguduran diri dari mentan kepada Mensesneg Pratikno di Kantor Kemensetneg Jakarta, pada Kamis 5 Oktober 2023.

Direktur Eksekutif Center of Economic and Law Studies (CELIOS), Bhima Yudhistira mengungkapkan bahwa tantangan yang mungkin akan dihadapi Mentan baru pengganti Syahrul Limpo, adalah situasi musim kering El Nino dan panen raya pada awal tahun, sampai dengan Juli 2024.

“Dengan kondisi baru ini juga bagaimana disiapkan juga infrastruktur,” kata Bhima kepada Liputan6.com, Jumat (6/10/2023).

“Tentu kementerian Pertanian harus melobi juga, berkoordinasi dengan Kementerian PUPR. Misalnya agar mengatur revitalisasi irigasi kemudian sumur-sumur itu semua disiapkan untuk mengantisipasi dampak El Nino terhadap tekanan produksi panen,” lanjutnya.

Bhima mengatakan, Menteri Pertanian baru juga diharapkan berani untuk mencegah alih fungsi lahan pertanian, terutama yang di alih fungsikan untuk kepentingan properti.

“Pertanian ini harus dicegah alih fungsi lahannya dan juga beberapa daerah penghasil pertanian yang produktif ini banyak yang dieksploitasi,” ucap Bhima.

“Masalah ini sangat-sangat mengganggu sekali bagi ketahanan pangan terutama di luar pulau Jawa,” dia menambahkan.

Terakhir, Mentan baru juga diharapkan bisa memproses pembenahan food Estate dari proyek yang gagal yang menyebabkan deforestasi.

“Harys ada evaluasi terhadap keberlanjutan food estate, sehingga ada korelasi antara kenaikan dengan produksi tanaman pangan secara nasional,” imbuhnya.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *